PANGKALPINANG, OkeyBung.com – Pemerintah Kota Pangkalpinang melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan menyelenggarakan kegiatan Pendidikan Karakter Peserta Didik tingkat SD dan SMP. Acara ini berlangsung di Bangka City Hotel pada Kamis (21/11/2024).
Mengusung tema Penyuluhan Anti Korupsi dan Penguatan 4 Pilar Kebangsaan bagi Peserta Didik, kegiatan tersebut dibuka oleh Penjabat Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama.
Dalam sambutannya, Budi menekankan pentingnya penguatan karakter anak-anak sebagai upaya mempersiapkan generasi yang tangguh untuk masa depan.
Selain itu, Budi juga menyampaikan rencana penyusunan Peraturan Wali Kota (Perwako) tentang Penyelenggaraan Pendanaan Pendidikan.
Peraturan ini bertujuan untuk melindungi profesi guru dari stigma negatif terkait pungutan liar (pungli) dengan mengatur mekanisme sumbangan sukarela dari orang tua atau wali murid.
“Sumbangan sukarela ini ditujukan untuk pengembangan minat dan bakat siswa. Guru melakukannya demi kepentingan anak-anak, bukan untuk kepentingan pribadi,” ujar Budi.
Penyusunan Perwako ini akan melibatkan rapat koordinasi bersama kepolisian, kejaksaan, dan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).
Budi menargetkan regulasi ini dapat diselesaikan pada Desember 2024.