Bangka Tengah

Algafry Rahman Apresiasi Haul Al Habib Abdurrahman, Dorong Perkembangan Pendidikan Islam

×

Algafry Rahman Apresiasi Haul Al Habib Abdurrahman, Dorong Perkembangan Pendidikan Islam

Sebarkan artikel ini

SIMPANG KATIS, OkeyBung.com Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman, menghadiri acara puncak Haul Al Habib Abdurrahman bin Abdullah Bilfaqih “Allamatuddunya” yang berlangsung di Yayasan Pondok Pesantren Allamatuddunya, Desa Beruas, Kecamatan Simpang Katis, Minggu (01/12/2024).

Acara yang dihadiri ribuan jemaah ini dipenuhi lantunan sholawat dan doa dari para habib, tokoh agama, serta masyarakat, menciptakan suasana khusyuk dan menyejukkan hati.

Dalam sambutannya, Bupati Algafry Rahman mengungkapkan rasa syukurnya atas kesempatan untuk bersilaturahmi dan berdoa bersama.

Ia juga menyampaikan apresiasi atas peringatan haul yang mengenang sosok mulia Al Habib Abdurrahman bin Abdullah Bilfaqih.

“Melalui kegiatan ini, kita kembali diingatkan akan keteladanan Al Habib Abdurrahman bin Abdullah Bilfaqih yang selalu mengajarkan kebenaran. Kehidupan beliau dipenuhi dengan dakwah dan pengajaran di pesantren, menjadi inspirasi bagi kita semua,” ujar Algafry.

Bupati Algafry juga berharap agar kegiatan haul yang rutin diselenggarakan setiap tahun ini, serta keberadaan Pondok Pesantren Allamatuddunya yang didirikan oleh cucu Al Habib Abdurrahman, yaitu Al-Habib Ali bin Hasan Bilfaqih, dapat membawa manfaat besar bagi masyarakat.

“Berdirinya pesantren ini adalah karunia bagi kita semua, khususnya masyarakat Bangka Tengah. Saya berharap pembelajaran ilmu agama Islam di wilayah ini semakin berkembang dan melahirkan generasi muda yang religius dan berakhlak mulia,” tambahnya.

Acara haul ini tidak hanya menjadi momen spiritual, tetapi juga pengingat akan pentingnya keteladanan dalam kehidupan sehari-hari, serta harapan untuk terus membangun lingkungan yang religius dan harmonis di Bangka Tengah.

 

 

Sumber: Diskominfosta Bangka Tengah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *