Pangkalpinang

Harga Bahan Pokok di Pangkalpinang Stabil Jelang HBKN, Pj Wali Kota Pastikan Ketersediaan Terjamin

×

Harga Bahan Pokok di Pangkalpinang Stabil Jelang HBKN, Pj Wali Kota Pastikan Ketersediaan Terjamin

Sebarkan artikel ini

PANGKALPINANG, OkeyBung.com Menjelang perayaan Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Isra Miraj 1446 Hijriah dan Tahun Baru Imlek, Pj Wali Kota Pangkalpinang, Unu Ibnudin, memastikan harga pangan di wilayah Kota Pangkalpinang tetap stabil.

Hal ini disampaikan Unu usai memantau stok dan harga kebutuhan pokok di pasar dan distributor, Rabu (22/1/2025).

Langkah ini merupakan bagian dari upaya pengendalian inflasi.

“Tadi kami bersama Satgas sudah mengecek ketersediaan stok, distribusi, dan harga. Alhamdulillah, semuanya terkendali,” ujar Unu.

Unu menjelaskan bahwa menjelang HBKN, biasanya terjadi peningkatan permintaan terhadap sejumlah bahan pokok seperti cabai, minyak, beras, telur dan gas LPG.

Namun, stok pangan yang tersedia saat ini cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

“Untuk Imlek sendiri, karena kebutuhan tidak terlalu besar, kondisinya lebih terkendali,” tambahnya.

Meski cuaca buruk sedang melanda, Unu memastikan hal itu tidak terlalu memengaruhi harga. Hanya saja, proses distribusi sedikit terhambat.

“Alhamdulillah, sejauh ini kondisi di pasar tetap kondusif, baik dari segi ketersediaan maupun harga,” jelasnya.

Unu optimis ketersediaan pangan akan tetap stabil hingga Ramadan mendatang.

“Mudah-mudahan sampai bulan puasa nanti, semuanya tetap tersedia dengan baik,” katanya.

banner 970x250 banner 970x250 banner 970x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *