banner 970x250
DPRD

Keluhkan Nasib, Juru Parkir Audiensi dengan Ketua DPRD Babel

×

Keluhkan Nasib, Juru Parkir Audiensi dengan Ketua DPRD Babel

Sebarkan artikel ini

PANGKALPINANG, OkeyBung.com – Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Didit Srigusjaya, menerima audiensi dari para juru parkir yang beraktivitas di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Pangkalpinang. Pertemuan tersebut berlangsung di Ruang Ketua DPRD Babel, pada Kamis (17/4/2025).

Menanggapi keluhan masyarakat serta potensi dampak ekonomi yang ditimbulkan terhadap para juru parkir, Didit menyampaikan komitmennya untuk mencari solusi terbaik.

Ia menjadwalkan pertemuan lanjutan dengan Kapolda Babel guna membahas permasalahan tersebut.

“Masalah parkir ini harus kita cari jalan tengahnya, win-win solution. Insya Allah pukul 14.00 WIB saya akan bertemu dengan Bapak Kapolda untuk mencari solusi,” ujar Didit.

Ia menambahkan, pihaknya juga telah berkomunikasi dengan Gubernur Babel terkait persoalan tersebut.

“Mohon maaf, kondisi ekonomi kita saat ini memang sedang tidak baik-baik saja. Kami sudah berbicara dengan Pak Gubernur, dan beliau tidak pernah melarang aktivitas juru parkir. Hanya saja, jika memungkinkan, lokasi parkir ditempatkan di area yang tidak mengganggu aktivitas lain,” jelasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *