Bangka

Pilkada Ulang Bangka 2025, Plh. Sekda Harap Tanpa Kotak Kosong

×

Pilkada Ulang Bangka 2025, Plh. Sekda Harap Tanpa Kotak Kosong

Sebarkan artikel ini

SUNGAILIAT, OkeyBung.com Pemerintah Kabupaten Bangka menegaskan komitmennya untuk menyukseskan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) ulang Bupati dan Wakil Bupati Bangka 2025.

Salah satu langkah nyata yang diambil adalah penandatanganan nota kesepakatan bersama terkait persetujuan pemenuhan kebutuhan dana hibah bagi pelaksanaan Pilkada ulang. Acara ini berlangsung di ruang kerja Sekretaris Daerah (Sekda) pada Selasa (18/2/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Pelaksana Harian (Plh.) Sekda Kabupaten Bangka, Thony Marza, menyampaikan harapannya agar Pilkada ulang tahun 2025 dapat berjalan dengan lancar dan demokratis, tanpa adanya calon tunggal atau kotak kosong.

“Semoga Pilkada ulang ini sesuai dengan rencana, dan kita berharap tidak ada lagi kotak kosong,” ujar Thony.

Guna memastikan kelancaran penyelenggaraan Pilkada ulang, Pemkab Bangka menggandeng sejumlah pihak terkait, termasuk Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Komando Distrik Militer (Kodim), dan Kepolisian Resor (Polres) sebagai lembaga penerima hibah.

Thony menegaskan bahwa meskipun menghadapi berbagai tantangan, pemerintah daerah tetap berkomitmen penuh dalam menyukseskan agenda demokrasi ini.

“Kita siap melaksanakan Pemilukada 2025, meskipun dalam kondisi penuh keterbatasan. Ini adalah tanggung jawab bersama,” tegasnya.

Lebih lanjut, Thony menjelaskan bahwa kesepakatan terkait pendanaan akan dituangkan dalam Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD), yang nantinya akan ditandatangani langsung oleh Pj. Bupati dan Forkopimda Bangka. (**)

banner 970x250 banner 970x250 banner 970x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *