Badau, Okeybung.com – Babinsa Desa Cerucuk Sertu Pariyanto melaksanakan Gladi Upacara Memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78, Selasa (16/8/2023).
Kegiatan ini dilaksanakan bertempat di Halaman Kantor Desa Cerucuk, Kecamatan Badau, Kabupaten Belitung.
Meskipun panas terik matahari, tidak menyurutkan semangat untuk memberikan yang terbaik dalam gladi ini.
Babinsa menghimbau untuk menjaga kesehatan dan tetap pertahankan semangat yang telah ditampilkan hari ini.
“Kemudian kita tunjukan secara maksimal pada tanggal 17 Agustus mendatang,” ujar Anggota Koramil 414-01/Tanjungpandan ini.