Ziarah kubur ke makam KA. RAHAD Desa Kembiri Dusun Air Gede Kecamatan Membalong.
Membalong, Okeybung.com – Babinsa dan Anggota koramil /Membalong Kodim 0414/Belitung Sertu Sucipto Babinsa Desa Kembiri menghadiri acara ziarah kubur ke makam KA. RAHAD Desa Kembiri Dusun Air Gede Kecamatan Membalong, Jumat (23/05/23)
Sertu Sucipto menyampaikan bahwa tradisi ziarah ini rutin dilaksanakan bersama seluruh unsur Pemerintah Kabupaten Belitung, yang diharapkan dengan ziarah ini kita akan selalu ingat, mengenang jasa-jasa perjuangan dan mendoakan para pendahulu kita.
Pada kesempatan tersebut Sertu Sucipto bersama tamu undangan yang hadir mendoakan leluhur dan sesepuh yang telah mendahului kita Semoga atas jasa dan perjuangannya dapat dijadikan contoh kebaikan dalam kehidupan yang lebih baik lagi.
Kegiatan dihadiri oleh*
Bupati Kab. Belitung, H. Sahani Saleh, S.Sos
Kapolsek, AKP Edi Harto
Babinsa Kembiri, Sertu Sucipto
Camat Membalong, Indrawansyah, S.IP
Kepala Desa Kembiri , Bustam
serta undangan lainnya.