Tanjung Pandan, Okeybung.com – Anggota Koramil 414-01/Tanjung Pandan Babinsa Desa Tanjung Binga Sertu Fringki Juhanes melaksanakan Pendampingan pos pelayanan terpadu (Posyandu) Karya Muda Desa Tanjung Binga Kecamatan Sijuk Kabupaten Belitung, Rabu (12/04/2023).
Pelaksanaan kegiatan Posyandu meliputi :
– Penimbangan Bayi
– Imunisasi
– Cek Tensi Darah
Posyandu merupakan upaya pemerintah untuk memudahkan masyarakat Indonesia dalam memperoleh pelayanan kesehatan ibu dan anak.
Tujuan utama posyandu adalah mencegah peningkatan angka kematian ibu dan bayi saat kehamilan, persalinan, atau setelahnya melalui pemberdayaan masyarakat.
Sertu Fringki Juhanes mengatakan kegiatan tersebut merupakan wujud pendampingan Babinsa di setiap kegiatan kewilayahan untuk membantu kelancaran serta tertibnya kegiatan.
“Dengan adanya peran keikut sertaan Babinsa di tengah-tengah petugas kesehatan sangat terbantu untuk kelancaran pelaksanaan kegiatan Posyandu,” ujar Babinsa.