Subang, OkeyBung.com – Bambang Sudirmanto, yang lebih dikenal sebagai Bambang Satria, merupakan penyanyi dangdut dan tarling yang berasal dari Subang. Ia memulai karier di dunia musik dangdut sejak tahun 2009, saat masih duduk di bangku kelas 3 SMA.
Kariernya dimulai dari panggung ke panggung sebelum akhirnya mencoba mengikuti audisi di beberapa stasiun televisi, dan berhasil mencapai pencapaian berikut:
Bintang Pantura 3 Indosiar (2016)
Bintang Pantura 4 Indosiar (2017)
Bintang Pantura 5 Indosiar (2018)
Tembus 4 Besar Kilau DMD MNC TV (2017)
Sejak saat itu, nama Bambang Satria mulai dikenal di berbagai daerah seperti Kabupaten Subang, Indramayu, Cirebon, Karawang, dan sekitarnya.
Pada tahun 2013, ia mendirikan grup musiknya sendiri, “Bambang Satria Group,” yang fokus pada musik dangdut dan tarling. Grup ini bermarkas di Desa Kediri, Kecamatan Binong, Kabupaten Subang, dan tetap aktif hingga kini.
Selain bernyanyi, Bambang juga menekuni seni peran dalam pertunjukan kesenian daerah, seperti sandiwara dan ketoprak di Indramayu.
Karier aktingnya mencapai puncak ketika ia dikenal sebagai Aktor Sandiwara Pria Terbaik selama periode 2019 hingga 2024. Kesuksesan ini membawanya untuk tampil di berbagai acara organisasi di luar negeri, termasuk Hong Kong dan Taiwan.
Bambang Satria juga aktif di media sosial, seperti TikTok dengan akun @bambang_satria yang memiliki lebih dari 68 ribu pengikut, serta di Instagram dan Facebook.
Biodata Singkat:
Nama Asli: Bambang Sudirmanto
Lahir: Subang, 23 April 1991
Orang Tua:
Ayah: Nanang Tasim
Ibu: Saroh
Pendidikan: Lulusan S1 Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Miftahul Huda Subang (2014)
Penulis: Rohmat Yusuf.