TNI/POLRI

Semangat Gotong Royong Satgas TMMD Bersama Warga, Pembangunan RTLH Hampir Rampung

×

Semangat Gotong Royong Satgas TMMD Bersama Warga, Pembangunan RTLH Hampir Rampung

Sebarkan artikel ini

Sijuk, Okeybung.com – Progres satu persatu Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), milik warga Desa Air Seruk, Kecamatan Sijuk, oleh anggota Satgas TMMD Reguler ke-118 Kodim 0414/Belitung.

Babinsa Desa Air Seruk, Serda Welly, mengatakan dengan semangat gotong royong dari anggota satgas TMMD bersama warga, kami yakin bahwa akan selesai rehab sampai dengan sebelum TMMD di tutup, ini sudah menjadi target.

“Rumah Bapak Maddin warga Desa Air Seruk salah satu penerima bantuan rehab RTLH TMMD Ke 118 yang sudah mencapai 50 persen,” jelas Babinsa, Sabtu (30/9/2023).

Ia mengujarkan anggota satgas TMMD bersama masyarakat tetap semangat membantu pembuatan rumah bapak Maddin.

“Sampai saat ini pengerjaan sudah sampai pemasangan sloof atas dan sudah di cor dan setelah kering di lanjut kan dengan pemasangan atap rumah,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *