Penutupan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kecamatan Gantung di Desa Limbongan.
Gantung, Okeybung.com – Danramil 414-03/Gantung Kapten Inf Hermansyah menghadiri penutupan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kecamatan Gantung dan dilanjutkan pembagian hadiah bagi pemenang lomba di Desa Limbongan, Kecamatan Gantung, Kabupaten Belitung Timur, Jumat (19/5/2023).
Usai acara penutupan MTQ, Danramil 414-03/Gantung mengapresiasi atas kelancaran dan kesuksesan penyelenggaraan MTQ Tingkat Kecamatan Gantung.
“Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberi dukungan, baik berupa tenaga, finasial, pikiran, ataupun sumbangsih lainnya untuk kelancaran kegiatan MTQ Tingkat Kecamatan Gantung,” ucapnya.
Ia menambahkan, ini merupakan salah satu upaya memacu pengembangan tilawah, kemampuan anak didik, hafalan serta pemahaman terhadap nilai-nilai yang terkandung dalam Kitab Suci Al-Qur’an.
“Saya berharap setelah terselenggaranya kegiatan ini dapat menambah wawasan dan penghayatan serta kecintaan terhadap Al-Quran yang merupakan tuntunan bagi kehidupan selaku umat muslim,” ujar Kapten Inf Hermansyah.
Turut hadir pada penutupan MTQ Tingkat Kecamatan Gantung, Bupati Belitung Timur Drs.Burhanudddin, Camat Gantung, Danramil Gantung, Kepala KUA Gantung, Kades se-Kecamatan Gantung, para undangan dan peserta MTQ Kecamatan Gantung.