Debby Vita Dewi Hadiri Rakerda Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting

Bangka Selatan, Okeybung.com – Mewakili Bupati Bangka Selatan, Wakil Bupati Bangka Selatan Debby Vita Dewi, S.E menghadiri dan mengikuti Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting Tingkat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung di Hotel Santika Bangka, Pangkalanbaru, Kamis (9/2/23).

Rakerda tersebut digelar dalam rangka meningkatkan sinergitas dan kolaborasi para pemangku kepentingan serta mitra kerja dalam percepatan pencapaian Sasaran Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Bacaan Lainnya

Dalam rangkaian acara Rakerda yang digelar oleh Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ini juga dilakukan penandatanganan perjanjian kinerja kabupaten/kota serta penandatanganan MoU antara Perwakilan BKKBN Provinsi Bangka Belitung dengan Fatayat NU.

Kemudian, dilanjutkan dengan 2 (Dua) sesi diskusi panel atau paparan materi sebagai rangkaian utama acara Rakerda yang gelar BKKBN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2023 ini.

Adapun materi materi-materi pada kedua panel tersebut meliputi ; Panel I :

1. Pemantauan, dan Evaluasi Program dan Kegiatan Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2022 dan Perencanaan Program dan Kegiatan Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2023 oleh Kepala BAPPEDA Prov. Keb. Babel

2. Data Prevalensi Stunting hasil e-PPGBM dan SSGI Tahun 2022, dan analisa faktor-faktor Determinan yang mempengaruhi Prevalensi Stunting di Prov Kep. Babel oleh Kepala Dinas Kesehatan Prov. Kep. Banel.

3. Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaran Pemerintahan Daerah dalam Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2022 dan RencanaKerja Pembinaan dan Pengawasan dalam Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2023, oleh Inspektur Daerah Prov. Kep. Babel.

Selanjutnya, materi pada Panel II meliputi ; 1. Evaluasi Capaian Program Bangga Kencana Tahun 2022.

2. Kegiatan Prioritas dan Dukungan Anggaran Program Bangga Kencana Tahun 2023.

3. Kegiatan Prioritas Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2023. Ketia materi tersebut disampaikan oleh BKKBN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Dengan digelarnya Rakerda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2023 ini, BKKBN sebagai Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menaruh harapan besar agar sinergitas dan kolaborasi dengan para pemangku kepentingan di Provinsi dan pemerintah Kabupaten/Kota serta para mitra pencapaian sasaran Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting di Provinsi Bangka Belitung meningkat.

Pos terkait

banner 970x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *