Anggota Koramil 414-05/Kelapa Kampit Laksanakan Pembuatan Sumur

Kelapa Kampit, Okeybung.com – Anggota Koramil 414-05/Kelapa Kampit Serda Sulistiono Babinsa Desa Mengkubang, Kecamatan Damar, Kabupaten Belitung bersama Batituud dan Babinsa lainnya serta warga setempat melaksanakan pembuatan sumur.

Kegiatan pembuatan sumur itu dalam rangka program TNI Manunggal Air, di RT 04/02 Dusun Damar Desa Mengkubang, Kecamatan Damar, Kabupaten Belitung, Jumat (17/03/2023).

Bacaan Lainnya

Babinsa mengatakan, membantu kesulitan masyarakat sudah menjadi tanggungjawab kami.

“Saya merasa terpanggil untuk membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan, seperti halnya ikut bergotong royong membantu warga binaan,” katanya.

Sumur ini nantinya akan digunakan oleh 3 Kartu Keluarga (KK) yaitu Anwar Sain (73 ), Yuhamdani (43), Doni (31) dan warga yang lainnya. Dengan adanya sumur ini warga menjadi lebih mudah mendapatkan air bersih.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *