Pangkalpinang, OkeyBung.com – Warga Gang Family, Kelurahan Bukit Merapin, Kecamatan Gerunggang, dikejutkan dengan penemuan mayat seorang pria di dalam rumahnya, Senin (13/1/2025).
Korban diketahui bernama Mustari (56), seorang buruh harian yang tinggal seorang diri di rumah tersebut.
Penemuan mayat ini pertama kali dilaporkan oleh tetangga korban, Nuryana, yang mencium bau tak sedap dari dalam rumah.
Setelah mencoba memanggil korban dan tidak mendapat respons, Nuryana bersama warga sekitar memutuskan untuk membuka pintu secara paksa.
Korban ditemukan dalam posisi tertelungkup dan diduga telah meninggal beberapa hari sebelumnya.
Menurut keterangan keluarga, Destalika (33), anak korban, terakhir kali berkomunikasi dengan sang ayah sekitar seminggu yang lalu. Korban sempat meminta pulsa listrik dan mengeluhkan suara serak serta batuk.
Destalika menyarankan ayahnya untuk berobat, namun tidak ada tanda-tanda kondisi kesehatan yang mengkhawatirkan.
Hingga kini, pihak kepolisian masih mendalami penyebab pasti kematian korban yang tengah dalam proses penyelidikan lebih lanjut. (*)