BANGKA, OkeyBung.com – Calon Bupati Bangka, Mulkan bertemu warga Desa Balunijuk, Kecamatan Merawang, dalam acara kampanye di Lapangan Bola Desa Balunijuk pada Selasa (5/11/2024) malam. Kehadiran Mulkan disambut hangat oleh warga setempat.
Mulkan menyampaikan bahwa ia siap menghadapi berbagai tantangan untuk memenuhi harapan masyarakat dan berjanji akan berjuang demi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Bangka.
Ia juga menjelaskan beberapa program utama yang akan dijalankan, seperti layanan persalinan gratis, akses BPJS, serta pengembalian gaji honorer dan tunjangan ASN yang sebelumnya sempat dihentikan.
Selain itu, Mulkan menekankan pentingnya meningkatkan fasilitas kesehatan di Kabupaten Bangka. Ia mengatakan bahwa rumah sakit perlu memiliki peralatan medis yang cukup agar pelayanan kesehatan bisa optimal.
“Sehebat apapun dokter dan tenaga medis kita, tanpa peralatan yang memadai mereka akan kesulitan bekerja dengan baik,” kata Mulkan.
Mulkan juga berjanji akan terus mendata kebutuhan peralatan medis agar pelayanan kesehatan di Bangka bisa semakin baik.
Menjelang hari pemilihan, Mulkan mengajak masyarakat untuk ikut berpartisipasi pada 27 November mendatang dan memilih pasangan nomor urut 01.
“Demi melaksanakan semua program yang kami rencanakan, kami memohon doa dan dukungan dari masyarakat. Mari sukseskan Pilkada ini dengan datang ke TPS pada 27 November dan pilih pasangan Mulkan-Ramadian untuk kemajuan Kabupaten Bangka,” ajaknya.